Friday, November 27, 2015

Fasilitas Galangan Kapal

Fasilitas Galangan Kapal 
Menurut (Alam Ikan 1), untuk menunjang aktifitasnya, maka galangan kapal dilengkapi dengan Sarana Pokok dan Sarana Penunjang. 
a. Sarana Pokok
Untuk membangun kapal baru, galangan kapal harus memiliki salah satu dari sarana pokok berikut building berth, buliding dock, lift dock. Building berth merupakan tempat perakitan kapal dan sekaligus tempat peluncuran kapal bila sudah selesai dikerjakan. Buliding dock, digunakan untuk membangun  kapal-kapal baru. 

b. Sarana Penunjang 
Menurut (Alam Ikan 1), sarana penunjang yang dapat membantu seperti gudang, bengkel persiapan, bengkel pabrikasi. Menurut (Alam Ikan 2) menambahkan, galangan Kapal adalah suatu tempat atau fasilitas yang diutamakan untuk membangun kapal, tetapi kita tahu bahwa dimanapun tidak ada tempat produksi yang tidak dilengkapi juga fasilitas untuk reparasi atau perbaikan kapal. 

Baca Juga : Jenis Kapal dan Bentuk Kapal

Suatu Galangan Kapal, minimal mempunyai fasilitas-fasilitas sebagai berikut:
Perletakan kantor, bengkel dan fasilitas-fasilitas yang lain sangat tergantung kepada bentuk tanah dimana galangan kapal tersebut berada. Yang harus diperhatikan dalam penyusunan letak bengkel ialah berusaha memudahkan urutan rangkaian pekerjaan dan aliran material. Untuk jelasnya perhatikanlah bagan aliran kegiatan berikut ini.
a.Kantor.
Bagian kantor biasanya mengurusi atministrasi kebutuhan galangan, mengatur keuangan dan segala kegiatan yang berhubungan dengan sistem perjalanan perusahaan.

b.Fasilitas Perancangan
Bagian perancangan bertugas untuk melakukan segala kegiatan yang berkaitan dengan order yang diterima, maksudnya segala perhitungan dan gambar dilakukan di bagian ini, termasuk perhitungan harga, kebutuhan material, sampai dengan gambar kerja untuk dilaksanakan di bengkel.

c.Gudang material.
Tempat yang memiliki fungsi sebagai penyimpanan bahan baku pembuatan kapal atau peralatan yang digunakan untuk penggunaan pembangunan kapal

d.Bengkel Pelat dan Pipa
Bagian pelat bertugas untuk mengerjakan penggambaran dengan skala 1 : 1 sebagai dasar membuat rambu untuk pemotongan dan pembentukan pelat, pemotongan dan pembentukan profil untuk gading gading dan segala pekerjaan pelat yang lain. Di bengkel pelat juga merupakan tempat untuk merangkai pelat dan profil yang sudah terpotong berdasarkan gambar kerja, menjadi seksi-seksi konstruksi badak kapal ( untuk bangunan baru ), serta menyiapkan potongan pelat yang sudah terbentuk sesuai kebutuhan reparasi. Bagian pipa bertugas untuk memotong dan membentuk pipa sesuai gambar kerja, baik untuk kebutuhan bangunan baru maupun untuk kebutuhan reparasi. Mengingat tugas yang dikerjakannya, bengkel pipa sangat erat hubungannya dengan bengkel mesin, maka biasanya di galangan kapal yang besar bagian pipa ini di pisah dari bengkel pelat. Sesuai dengan pekerjaan pelat dan pipa, maka didalam pekerjaan di bengkel pelat dan pipa selalu disertai pekerjaan memotong (dengan brander) serta mengelas untuk merangkai bagian-bagian konstruksi pipa.

e.Bengkel Mesin dan Listrik
Bagian mesin bertugas untuk penyelesaikan pekerjaan yang berkaitan dengan mesin perkakas, seperti: membubut, frais, skrap, bor, koter dan sebagainya, serta pekerjaan permesinan kapal. Bagian listrik bertugas untuk memasang instalasi listrik dan membuat serta memasang panel-panel listrik di kapal. Bagian ini juga bertugas untuk pebaikan dan atau pemasangan motor-motor listrik generator. Seperti halnya pada bengkel pipa, biasanya di galangan kapal yang besar bagian listrik ini di pisahkan dari bengkel mesin.

f.Tempat pembangunan kapal
Di tempat pembangunan kapal, selalu dilengkapi dengan alat angkat berat (kran), untuk mengangkat seksi-seksi konstruksi yang telah di selesaikan di bengkel pelat. Tempat pembangunan kapal, mempunyai paling tidak 1 (satu) lajur balok konstruksi beton, yang merupakan sebagai tempat untuk meletakkan lunas kapal pada saat pembangunan kapal (baru).

g.Tempat untuk mereparasi kapal.
Tempat yang digunakan untuk melakukan perbaikan kapal, seperti perbaikan rudder ( kemudi ), propeller ( baling-baling ), sterntube, main engine, dll. 

Baca Juga : Koefisien Bentuk Kapal dan Mesinnya

Explanation :
Alam Ikan 1 : Soeharto dan Soejitno, 1996
Alam Ikan 2 : Gadabinausaha, 2010

Sepandai - pandainya tupai melompat sesekali jatuh juga, Sepandai - pandainya seseorang sekali waktu ada salahnya pula. 
Semoga Bermanfaat


reff : http://www.alamikan.com/2014/12/fasilitas-galangan-kapal.html


Related video : Fasilitas Galangan Kapal


0 comments:

Post a Comment